- Jimny menggunakan mesin berkapasitas 1.328 cc VVT dengan kode M13A RWD/AWD.
- Mesin berbahan bakar bensin 4-silinder DOHC 16-valve dengan teknologi Variable Valve Timing (VVT).
- Tenaga yang dihasilkan mesin M13A sebesar 82 PS dan torsi 110 Nm.
- Transmisi yang dipasangkan, otomatis konvensional 4-percepatan dan menggerakkan keempat roda melalui pilihan tombol 2WD, 4WD dan 4WD-L untuk medan lebih berat.
- Posisi default pada 2WD menggerakkan roda belakang, bila menekan tombol 4WD keempat roda terhubung hingga high-gear, sementara 4WD-L terhubung dengan rasio low-gear saja.